Bagikandakwah – Sahabat dakwah, Rutinitas apa yang rutin
kita lakukan pada pagi hari? Apakah Memasak,
mencuci, atau membersihkan rumah? Sudah biasa! Lalu, hal apa yang pertama
diingat saat bangun pagi? Masalah pekerjaan, anak, atau pendidikan? Hmmm lalu
Allahnya kapan?
Mau rezeki terus terbuka dan lancar? Berzikirlah ! Zikir itu
adalah jalan pintas atau jalan termudah untuk mendekatkan diri kepada Allah.
Karena zikir tidak terbatas ruang dan waktu. Setiap saat kita bisa
melakukannya. Bukan hanya setelah shalat fardhu bahkan saat menunggu maupun di
sela-sela aktivitas kerja kita bisa berzikir.
Yuk mulai sekarang biasakan mengingat Allah saat pertama
kali membuka mata dengan bacaan zikir di bawah ini.
1. Membaca ayat Kursi
(Al-Baqarah ayat 255)
Sahabat Ummi, ayat Kursi dipercaya sebagai ayat-ayat ampuh
untuk mengusir setan. Selain itu, manfaat apa lagi yang bisa kita dapatkan saat
membaca ayat Kursi? Dalam sebuah hadits diriwayatkan manfaat membaca ayat Kursi
pada pagi atau sore hari.
“Barangsiapa
membacanya di pagi hari maka akan dilindungi dari (gangguan) jin sampai sore,
dan barangsiapa yang membacanya di sore hari maka akan dilindungi dari gangguan
mereka (jin).” (HR. Al-Hakim 1/562 dan dishahihkan Asy-Syaikh Al-Albaniy dalam
Shahih At-Targhiib wat Tarhiib 1/273)
2. Membaca surat
Al-Ikhlaash, Al-Falaq, dan An-Naas
“Barangsiapa yang membacanya tiga kali ketika pagi dan
ketika sore maka dia akan dicukupi dari segala sesuatu.” (HR. Abu Dawud 4/322,
At-Tirmidziy 5/567, lihat Shahih At-Tirmidziy 3/182)
Ketiga surat di atas terhitung surat-surat yang pendek dan
mudah dihapal. Ternyata faedahnya sangat banyak ya, bahkan Allah menjanjikan
berbagai kebutuhan kita terpenuhi jika membaca ketiga surat ini. Masyaallah
3. Membaca sayyidul
istighfar
Dari Syaddad bin Aus radhiyallahu ‘anhu, dari Nabi
shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda, “Penghulu istighfar adalah
apabila engkau mengucapkan:
"Allahumma anta robbi laa ilaha illa anta, kholaqtani
wa ana ‘abduka wa ana ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mastatho’tu. A’udzu bika min
syarri maa shona’tu, abuu-u laka bini’matika ‘alayya, wa abuu-u bi dzanbi,
faghfirliy fainnahu laa yaghfirudz dzunuuba illa anta"
Terjemah : “Ya Allah! Engkau adalah Rabbku, tidak ada Rabb
yang berhak disembah kecuali Engkau. Engkaulah yang menciptakanku. Aku adalah
hamba-Mu. Aku akan setia pada perjanjianku dengan-Mu semampuku. Aku berlindung
kepada-Mu dari kejelekan yang kuperbuat. Aku mengakui nikmat-Mu kepadaku dan
aku mengakui dosaku, oleh karena itu, ampunilah aku. Sesungguhnya tiada yang
mengampuni dosa kecuali Engkau].” (HR. Bukhari no. 6306)
Adapun manfaat dari membaca zikir di atas diperkuat dalam
hadits riwayat Bukhari yang artinya :
“Barangsiapa mengucapkannya pada siang hari dan meyakininya,
lalu dia mati pada hari itu sebelum waktu sore, maka dia termasuk penghuni
surga. Dan barangsiapa mengucapkannya pada malam hari dalam keadaan
meyakininya, lalu dia mati sebelum waktu pagi, maka dia termasuk penghuni
surga.” (HR Bukhari)
Alangkah baiknya jika kita memulai hari dengan sesuatu yang
baik dan bermanfaat bagi diri kita pada khususnya. Bahkan Allah pun menjanjikan
berbagai pahala atas amalan-amalan yang terlihat sepele di mata kita. Semoga
kita termasuk hamba-Nya yang bersyukur. Aamiin
4. Salah satu Asmaul Husna yang di amalkan adalah Ya Fattah
Ya Razzaq
Al Fattah
Arti dari Asmaul Husna ini adalah pembuka. Jika diamalkan
secara rutin bisa membuka rezeki, membuka jodoh, membuka jalan usaha, membuka
pikiran yang tertutup, membuka langit, membuka ampunan. Apa saja yang terasa
tertutup dan kita ingin membukanya dengan izin Allah maka zikir mengulang-ulang
nama Allah Ya Fattah bisa dilakukan.
Bagi yang belum punya jodoh, zikir ini berarti memohon agar
dibukakan jodohnya, dipertemukan dengan orang tepat dan bisa membimbing dan
dibimbingnya menuju jalan Allah.
Bagi yang belum punya anak, zikir ini berarti memohon agar
diberi kesempatan memiliki buah hati dari rahim sendiri.
Ar Razzaq
Ya Razzaq adalah Maha Pemberi rezeki. Kita semua tahu bahwa
Allah lah yang memberi rezeki. Jika diamalkan secara rutin maka rezeki insya
Allah akan terus mengalir dan datang dari tempat yang tak disangka-sangka,
dibebaskan dari masalah keuangan dan sebagainya.
Bagi orang yang rezekinya seret, susah, mandek, terhambat
bisa mengamalkan zikir ini agar rezekinya lancar dan berkah.
Bagi yang memiliki anak, bisa membaca zikir ini agar anak
yang dikandungnya atau dididiknya menjadi anak saleh, tidak bandel, bermanfaat
dan bisa jadi tiket buat mengantar orangtuanya ke pintu surga
Jangan Sampai Tempuh Cara yang Haram
Dari Ibnu Mas’ud radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu
‘alaihi wa sallam bersabda,
إِنَّ رُوْحَ القُدُسِ نَفَثَ فِي رَوْعِي إِنَّ نَفْسًا لاَ تَمُوْتَ حَتَّى تَسْتَكْمِلَ رِزْقُهَا ، فَاتَّقُوْا اللهَ وَأَجْمِلُوْا فِي الطَّلَبِ ، وَلاَ يَحْمِلَنَّكُمْ اِسْتَبْطَاءَ الرِّزْقُ أَنْ تَطْلُبُوْهُ بِمَعَاصِي اللهَ ؛ فَإِنَّ اللهَ لاَ يُدْرِكُ مَا عِنْدَهُ إِلاَّ بِطَاعَتِهِ
“Sesungguhnya ruh qudus (Jibril), telah membisikkan ke dalam
batinku bahwa setiap jiwa tidak akan mati sampai sempurna ajalnya dan dia
habiskan semua jatah rezekinya. Karena itu, bertakwalah kepada Allah dan
perbaguslah cara dalam mengais rezeki. Jangan sampai tertundanya rezeki mendorong
kalian untuk mencarinya dengan cara bermaksiat kepada Allah. Karena rezeki di
sisi Allah tidak akan diperoleh kecuali dengan taat kepada-Nya.” (HR. Musnad
Ibnu Abi Syaibah 8: 129 dan Thabrani dalam Al-Mu’jam Al-Kabir 8: 166, hadits
shahih. Lihat Silsilah Al-Ahadits As-Shahihah no. 2866).
Dalam hadits disebutkan bahwa kita diperintah untuk mencari
rezeki dengan cara yang baik atau diperintahkan untuk “ajmilu fit tholab”. Apa
maksudnya?
Janganlah berputus asa ketika belum mendapatkan rezeki yang
halal sehingga menempuh cara dengan maksiat pada Allah. Jangan sampai kita
berucap, “Rezeki yang halal, mengapa sulit sekali untuk datang?”
Jangan sampai engkau mencelakakan dirimu untuk sekedar
meraih rezeki.
Jadi sahabat dakwah, Intinya karena tidak sabar. Seandainya mau bersabar mencari
rezeki, tetap Allah beri karena jatah rezeki yang halal sudah ada. Semoga
bermanfaat