Untuk Wanita, Jangan Lihat Seberapa Tampan Rupanya, Tapi Lihatlah Seberapa Taat Dia Pada Tuhan-Nya

Bagikandakwah - Untukmu wahai wanita, Jangan hanya melihat lelaki hanya sebatas penampilannya saja, tapi lihatlah hatinya, terlebih bila kau ingin menjadikannya ia penyempurna dalam hidupmu. Jangan pernah lihat dia hanya sebatas keduniaan saja, tapi lihatlah bagaimana kedekatannya pada Allah.



Jangan sampai kau memilihnya hanya karena kau melihatnya nampak begitu tampan dan mapan, tapi lihatlah seberapa kuat ia menjaga keimananya pada tuhan-Nya.

Jangan Lihat Sebanyak Apa Hartanya, Tapi Lihatlah Seberapa Banyak Yang Dia Bagikan Kepada Orang Lain

Jangan lihat sebanyak apa hartanya, tapi lihatlah seberapa banyak yang dia bagikan kepada orang lain. Karena berharta saja tidak cukup, bila ia tidak mencukupkan hatinya senantiasa berbagi pada orang-orang yang memang membutuhkan.

Jangan Lihat Seberapa Banyak Uangnya, Tapi Lihatlah Seberapa Bersih Ia Mendapatkannya

Jangan lihat seberapa banyak uangnya, tapi lihatlah seberapa bersih ia mendapatkannya.

Karena banyak uang semata tidak akan membuatmu benar-benar bahagia hidup bersamanya, bila cara mendapatkan uang adalah cara yang memang tidak Allah ridhai.

Jangan Lihat Seberapa Tinggi Jabatannya, Tapi Lihatlah Sebermanfaat Apa Dirinya

Jangan lihat seberapa tinggi jabatannya, tapi lihatlah sebermanfaat apa dirinya. Karena tingginya jabatan yang ia miliki tidak akan membuatmu bisa benar-benar hidup damai bersamanya, bila kekuasaan yang dimilikinya hanya digunakan untuk mendzalimi orang lain.

Jangan Lihat Seberapa Panjang Gelarnya, Tapi Lihatlah Seberapa Banyak Ilmu Yang Ia Pakai Untuk Mendekat Pada Rabb-Nya

Jangan lihat seberapa panjang gelarnya, tapi lihatlah seberapa banyak ilmu yang ia pakai untuk mendekat pada Rabb-Nya.
  
Karena berilmu saja tidaklah cukup membawamu menuju syurga-Nya, bila saja ia tidak bisa menggunakan ilmunya mengajakmu lebih mendekat pada Allah.

Hati-hatilah Jangan Sampai Salah Lihat, Bila Tidak Kau Akan Menyesal Telah Memilihnya

Maka, hati-hatilah jangan sampai kau salah lihat, bila tidak kau akan menyesal telah memilihnya. Dan ingatlah tujuanmu hidup bersamanya, maka pastikan kau tak terkecoh dengan penampilannya yang mempesona sesaat.

Karena hidupmu dimasa depan, tergantung dari seberapa bijak kau menetapkan keputusanmu saat ini. 

Untukmu wanita, jangan sampai engkau hanya melihat rupanya, hartanya atau fisiknya saja. Semoga engkau diberikan jodoh yang terbaik oleh Allah. Aamiin

sumber : humairoh.com
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Untuk Wanita, Jangan Lihat Seberapa Tampan Rupanya, Tapi Lihatlah Seberapa Taat Dia Pada Tuhan-Nya